Wednesday 8 June 2016

10 Lagu Barat Pengantar Tidur (Lullaby)

10 Lagu Barat Pengantar Tidur (Lullaby, Calming, Relaxing songs)


Hai! Akhirnya bisa nulis lagi setelah sekian lama absen gara-gara koneksi dan kesibukan yang lumayan padat. Senangnya bisa kembali ke aktivitas lama!

Oke first , mau ngingetin aja kalau lagu-lagu dibawah ini tuh semacam lagu yang musiknya enak aja didengerin pas mau tidur. Jadi bukan semacam musik-musik instrumental relaxing gitu ya. Kalau dari awal kalian nyari yang musik begitu, mungkin boleh di close aja atau mau coba lagu-lagu dibawah ini?. BOLEH!


Ya lirik-liriknya juga memang gak lullabying such as “Nina Bobo” tapi entah kenapa aku suka aja dengerin alunan musik dan vokal si penyanyinya. Jadi yang udah mulai tertarik boleh langsung aja check lagu-lagu dibawah ini jangan lupa buka dulu site download mp3 favorit kalian ya!






1. Hozier - Cherry Wine




Lagu ini tergolong lagu baru juga ya soalnya baru dirilis entah 2015/2016. Pertama aku tau lagu ini tuh karena aku search Aktris favorit aku, Saoirse Ronan , itu loh cewek Irish yang cantik banget dan talented. Nah yang aku tau dia itu main di salah satu video klip Hozier ini. Dan pas pertama denger Falling in love at the first time denger lagu ini. Bawaannya calm dan bikin rileks. Dan ternyata punya makna tersendiri juga , kalau lagu ini tuh nyampain tentang struggle against kekerasan dalam rumah tangga, dalem juga. Kalo kalian denger lagu ini sambil liat videonya mungkin kalian bakalan tersentuh. Lagu ini recommended buat kalian yang susah tidur juga lhoo, karna alunan musik santai dan vokalnya yang Relaxing menurutku.


2. Coldplay - Sparks



Siapa sih yang gak kagum sama suara khas vokalis coldplay , Chris Martin? Selain lagu populer The Scientist yang menurut aku enak juga buat dijadiin Lullaby. Ternyata ada juga lagu yang judulnya Sparks . Pertama denger lagu ini tuh dari film Wedding Crashers. Yup! Langsung jatuh cinta pertama kali denger. Dan langsung search, download, moved it to Lullaby lists. And it works all the time!


3. Cam - Burning House



Selanjutnya lagu dari Cam, country singer asal Amerika. Lagu ini rilis tahun 2015 , dan awal denger well..aku kurang suka. Tapii.... pas sedang insomnia dan lagi ngeshuffle berhenti di lagu ini. Ternyata enak juga! Kalau dengerin lagu ini wajib banget pake headset. Lagu ini santai dan sama sekali tak terdapat upbeat jadi enak buat di dengerin saat kalian-kalian susah tidur. 


4. One Direction - I Want to Write You a Song



Nggak lengkap kalau gak ada lagu 1D dalam songlist favoritku. Lagu ini lagu dari album Made In the AM , Album terakhir sebelum mereka Break for a while. Nah lagu ini selain liriknya yang romantis banget, ternyata juga mempunyai aransemen musik dan yaaa.. gak usah diragukan lagi kan kualitas vokal 4 cowok ganteng ini?. Sama sekali gak ada upbeatnya jadi very recommended buat pengantar kalian tidur. Daripada lagu rock yang malahan bikin kalian rock dancing, kan mending dengerin lagu yang adem.. hehe


5. Keira Knightley - Lost Stars



Mungkin banyak diantara kalian yang udah denger lagu Lost Stars dan mungkin jadi salah satu lagu favorit kalian? Tapi... kalian udah punya belum versi dari Keira Knightley yang jadi salah satu lawan main Adam Levine di film Begin Again ?. Kalo belum, kalian patut banget dengerin lagu ini. Siapa sangka kalau selain cantik dan kualitas akting yang gak diragukan lagi, ternyata Keira punya bakat lain juga, yaitu menyanyi! Dan suaranya? Super Calming dan bener-bener bikin hati tenang. Di lagu ini beda dengan versi Adam Levine yang lebih passionate, versi Keira Knightley ini lebih soulful. So... Pas banget buat di jadiin lullaby kalian. Instrumen musiknya juga cuma alunan gitar dan suara biola yang pastinya udah kebayang enaknya lagu ini kan?


6. Mansworld - Slip Away



Lagu ini pasti gak banyak yang tau kan? Karena dulu aku dying banget pengen punya lagu ini, tapi susah nemunya. Jujur aku sama sekali gak tau bandnya neither vokalisnya. Aktris favorit aku, Bonnie Wright, dia main salah satu short movie yang judulnya “Sweat” atau “Geography of the Hapless Heart” yang jujur salah satu film yang pengen banget aku tonton dari tahun 2011 tapi belum juga kesampaian. Sad isn’t it? But anyway.. lagu ini adalah salah satu soundtrack dalam film itu dan merupakan awal lagu di trailer film itu sendiri. And... sumpah enak banget! (menurutku). Aku sukaaa banget sama verse awal lagu ini. Suara vokal ceweknya, jangan diragukan lagi!. Tapi entah kenapa makin kesini kurang suka di “what’s the right words? What’s the rights word? That would slip away” Kalau gak salah itu liriknya yang menurutku kinda creepy hehe. Tapi kesananya enak dan tinggal lanjutin lirik yang tadi dan mulai enak lagi pas “Once In A Life...time” enak banget! Relaxing dan sama sekali gak ada upbeatnya, cocok buat bantu kalian tidur. Oiya , can you do me a favor? Bagi kalian yang punya film “Sweat” plissss banget info ya, ‘cause I’m still dying to see this short movie. I’ll owe you much!


7. High Highs - Open Season



Nah ini juga salah satu lagu yang gak boleh sampe gak keputer di lullaby list aku. Mungkin karena musiknya yang gitu-gitu aja (in postive way) buat lagu ini nyaman banget buat di denger. Pas kepala kalian lagi penat tapi kalian susah tidur lagu ini harus jadi pilihan! Karena seriously buat hati sekaligus pikiran tenang banget. Lagu ini sama sekali gak berat dan kalian gak perlu deh cape nyari apa maksud lagu ini (‘cause I don’t know it either) karena yang terpenting adalah alunan musik ini bakal buat kalian tenang dan syukur-syukur kalian lebih mudah tidur...


8. Taylor Swift - You Are In Love



Jujur aku kurang suka sama versi Taylor Swift tapi bukan berarti lagu ini gak enak kalau dia yang nyanyi yaaa... depends on you. Nah kali ini aku lebih recommend lagu ini yang di cover sama Mackenzie Johnson itu loh Youtuber Cover yang cantik dan khas dengan topinya. I’m not really a Mackenzie Johnson’s fan bahkan lagu cover dia cuma ada You Are In Love aja di Musics List. Suara dia enak banget pas cover lagu ini! Alunan musiknya cuma gitar dan vokalnya yang calming, kebayang kan gimana santai nya lagu ini? Tapi awas kaget di akhir lagu ya!. Hihihihi


9. Regina Spektor - The Call



Salah satu penyanyi bersuara lembut favoritku nih! YA! Lagu ini pernah dibahas di post sebelumnya. Lagu ini adalah soundtrack film Narnia and the Prince Caspian , diputar di ending film saat di kereta. Kayanya nunjukkin arti perpisahan banget, kan? Nah buat kalian yang susah tidur lagu ini juga recommended karna dijamin relaxing dan nyantai. My Momma also like this song! Karna katanya lagu ini enak banget, nyejukin hati. Dan untuk kalian yang lagi rindu seseorang disana , lagu ini pas juga! Siapa tau orang yang kalian kangenin kebawa mimpi? Who knows?.


10. Taylor Swift - Safe and Sound



Lumayan lagu lama sebelum Taylor Swift menghilangkan kekhasan lagu-lagunya. Tapi lagu ini masih selalu ada di Lullaby lists aku. Soundtrack film Hunger Games ini juga bisa loh bantuin kalian tidur. Karena liriknya yang simple, plus alunan musik yang gak berat sama sekali, buat otak dan pikiran kita makin tenang. Dan zzzz.... SLEEP! . Langsung input ke lullaby lists kalian ya!


Nah itu 10 Lagu Barat Pengantar Tidur yang gak pernah absen dari lullaby lists aku. Mungkin gak cukup kalo cuma satu lagu ya.. tapi aku jamin deh kalian dengerin lagu-lagu diatas, pake headset dan urutin dari 1-10 semua lagu diatas. Dijamin, sebelum sampai lagu ke 10 kalian pasti udah tidur. Hehehe. Depends on you deng!. Tapi yang pasti tidur itu kalian harus setenang mungkin, siapa sih yang suka tidur dengan hati dan pikiran yang lagi kacau?. 


Jadi semoga 10 Lagu diatas bisa membantu kalian yang susah tidur karna galau, penat, lelah, lesu,  baru putus dan sebagainya yaa!. Thanks udah ngunjungin blog ini. Semoga post ini membantu!


Jangan lupa leave a comment ya!
Sekalian tambahin lagu pengantar tidur kalian apa aja? Tulis di kolom komentar ya ☺!

And by the way ... Selamat Berpuasa!! Marhaban Ya Ramadhan!!